Home »
» Yuk Buat Souvenir Pernikahan Sendiri
Yuk Buat Souvenir Pernikahan Sendiri
By Unknown
Bila kita berbicara tentang cara membuat souvenir, maka kita akan berbicara tentang bagaimana menghadirkan souvenir buatan sendiri yang unik dan mampu membuat tamu terkesan. Ini tentunya akan menjadi sebuah proyek DIY (Do It by Yourself) yang menyenangkan karena kita bisa mendesain dan membuat sendiri souvenir yang akan kita berikan kepada setiap tamu undangan untuk acara yang kita selenggarakan – entah itu untuk pesta ulang tahun hingga pesta pernikahan. Membuat sendiri souvenir bukanlah pekerjaan yang sulit bila kita telah menentukan jenis souvenir yang akan kita berikan. Dengan mengetahui jenis souvenir yang akan kita berikan kepada setiap tamu, maka kita bisa membuat sendiri souvenir yang sesuai dengan selera. Ada berbagai jenis souvenir yang bisa kita buat sendiri dan untuk lebih jelasnya kita bisa melakukan pencarian informasi dari berbagai sumber mulai dari majalah, brosur, buku, katalog, hingga internet. Bila kita menginginkan pencarian informasi yang cepat, mudah, dan efisien, maka kita bisa mempercayakannya pada internet. Melalui internet kita bisa dengan mudah mendapatkan apa yang kita inginkan karena ini adalah sumber nyaris tak terbatas yang akan membantu kita dalam rangka mendapatkan ide souvenir sekaligus cara pembuatannya.
Ide pembuatan souvenir pernikahan
Berikut adalah beberapa ide souvenir yang bisa kita buat sendiri dengan cara pembuatan yang mudah dan juga murah.
(1) Bila kita ingin menghadirkan souvenir yang fungsional dan sekaligus memiliki nilai estetika yang tinggi, maka kita bisa membuat sendiri tote bag yang unik. Seperti diketahui, saat ini keberadaan tote bag sangat disuka dan ini akan menjadi souvenir yang unik yang bisa kita buat. Kita bisa mendapatkan tote bag dengan desain yang kita suka, kemudian kita bisa menyablonnya dengan inisial nama kita dan pasangan, atau nama kita dan pasangan, atau tanggal pernikahan, atau ungkapan terima kasih kita atas kehadiran para tamu yang datang.
(2) Bila kita ingin menghadirkan souvenir yang bermanfaat dan ramah lingkungan, maka kita bisa memilih untuk memberikan buku sketsa berukuran kecil sebagai souvenir buatan sendiri yang unik. Cara membuat souvenir pernikahan jenis ini cukup mudah dimana kita bisa memotong kertas aneka warna menjadi ukuran yang kita inginkan, kemudian kita bisa menggabungkannya dalam satu jahitan menggunakan benang kasur di bagian tengah. Kemas dengan kemasan yang menarik, dan voila kita telah mendapatkan souvenir buatan sendiri yang pasti memberi kesan tersendiri bagi para tamu yang menerimanya.